HYUNDAI XCENT: Pesanan Tembus 11.000 Unit

Bisnis.com,21 Apr 2014, 17:32 WIB
Penulis: Dini Hariyanti
Sedan Hyundai Xcent. Terpesan 11.000 unit setelah sebulan peluncuran/Motorbeam

Bisnis.com, NEW DELHI—Hyundai Motor India Limited (HMIL) menunjukkan kepercayaan diri bermain di pasar sedan kompak keluarga India dengan mengusung Xcent. Cuma berselang sebulan pascapeluncurannya di pertengahan Maret, pesanan yang masuk mencapai 11.000 unit.

“Hyundai Xcent merupakan produk yang dikembangkan untuk segmen keluarga. Kami percaya Xcent akan jadi standar baru soal kualitas, desain, fitur, dan kapasitas ruang,” kata Managing Director HMIL B.S. Seo mengutip Hyundai Motor World Indonesia edisi 81/Maret-April 2014.

Xcent tersedia dalam 2 tipe mesin, yakni 1,1 liter diesel dan 1,2 liter bensin. Untuk Xcent 1,1 liter dibekali teknologi advanced 2nd generation U2 CRDi. Sedangkan yang 1,2 liter menggunakan Kappa Dual VTVT. Mobil ini menggunakan platform dasar yang sama dengan Grand i10.

Sebagaimana dilansir dari business-standar.com, belum lama ini, sekitar 52% pesanan yang masuk ke Hyundai adalah Xcent bermesin bensin, sisanya diesel. Konsumen harus menunggu sekitar 2 bulan sejak pemesanan hingga Xcent tiba di tempat mereka.

 "Mengusung Xcent, kami siap masuk ke salah satu segmen mobil dengan pertumbuhan paling pesat di pasar otomotif India,” ujar Rakesh Srivastava selaku Senior Vice President Sales & Marketing HMIL.

Sepanjang tahun lalu, penjualan sedan kompak di tanah kelahiran Bollywood tersebut tumbuh 28,5% atau laku sekitar 24.000 unit per bulan. Kehadiran Xcent seolah memantik perang harga di segmen sedan entry-level lantaran banderolnya Rs19.000 lebih murah ketimbang Maruti Suzuki Dzire selaku pemimpin segmen ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini