KECELAKAAN FERI KORSEL: Tim Investigasi Selidiki Mengapa Kapal Berubah Arah

Bisnis.com,21 Apr 2014, 08:02 WIB
Penulis: John Andhi Oktaveri
Kecelakaan kapal. /

Bisnis.com, JAKARTA—Tim investigasi kapal feri Korea Selatan yang tenggelam dengan mengangkut 476 penumpang pekan lalu mulai fokus pada penyelidikan atas penyebab kapal tersebut berputar arah secara mendadak.

Penyelidikan terus diintensifkan pada saat bersamaan tim penyelam mencari korban lainnya yang belum ditemukan dan kemungkinan terjebak di lambung kapal. Tim penyelamat menghindari untuk membelah kapal karena khawatir langkah itu membahayakan mereka yang masih hidup, ujar pejabat Kementerian Maritim, Park Seung Gee said.

Satu mayat lagi berhasil ditemukan pagi ini sehingga menjadikan korban tewas 59 orang sebagaimana dikutip Bloomberg, Senin (21/4/2014). Tim penyelamat berhasil menyelamatkan 174 orang yang sebagian besar merupakan para pelajar dan guru sekolah saat kapal itu tenggelam pada 16 April lalu.

Sedikitnya tiga orang dari pimpinan pelayaran kapal tersebut dituduh telah melakukan kelalaian karena telah memutar haluan kapal dengan alasan yang tidak jelas. Sang kapten kapal Lee Joon Seok, 69, tidak berada di tempat saat kejadian. Dia menghadapi lima tuduhan termasuk tuduhan melalaikan tugas yang menyebabkan kecelakaan selain melanggar undang-undang maritim internasional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Setyardi Widodo
Terkini