Bank DKI Buka Kantor Cabang Baru di Rasuna Said

Bisnis.com,28 Apr 2014, 20:17 WIB
Penulis: Novita Sari Simamora
Bank DKI. Buka kantor cabang baru di HR Rasuna Said/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA--PT Bank DKI kembali membuka kantor cabang di Jalan HR. Rasuna Said tepatnya di Graha Aktiva, Kuningan untuk menghimpun dana masyarakat sekaligus dan mendekatkan dengan nasabah.

Direktur Utama Bank DKI Eko Budiwiyono mengatakan pembukaan kantor cabang baru ini guna memberikan layanan yang maksimal dan optimal. Menurutnya, kantor cabang baru ini akan semakin memudahkan nasabah untuk menabung.

"Jalan HR. Rasuna Said menjadi salah satu titik strategis bisnis semoga ini akan semakin memudahkan nasabah," katanya, Senin (28/4/2014).

Eko mengatakan total kantor mencapai 236 kantor layanan perseroan yang terdiri dari 29 kantor cabang, 55 kantor cabang pembantu, 113 kantor kas, 31 payment point dan 8 kantor fungsional atau gerai mikro.

Tahun ini, perseroan merencanakan membuka 76 kantor dengan rincian 37 kantor layanan setingkat kantor cabang dan cabang pembantu dan 39 gerai usaha mikro.

Eko mengatakan cabang-cabang yang dibuka tahun ini lebih banyak menyewa gedung untuk mengefisiensikan biaya, tetapi bila cabang tersebut memiliki produktifitas yang sangat bagus maka perseroan akan membuat gedung jadi permanen. Selain itu, perseroan juga sedang mempersiapkan buka kantor cabang baru priority banking di daerah Pondok Indah. (55)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini