Kuartal I, BNI Himpun Dana Pihak Ketiga Rp273,97 Triliun

Bisnis.com,29 Apr 2014, 13:49 WIB
Penulis: Sukirno
Counter pelayanan BNI, Pehimpunan dana pihak III bank ini capai Rp273,97 Triliun/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA--PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. berhasil menghimpun dana pihak ketiga (DPK) sebesar Rp273,97 triliun, naik 12,8% dari periode yang sama tahun lalu Rp242,93 triliun.

"Dengan kondisi demikian, BNI mencatat Loan to Deposit Ratio (LDR) dipertahankan dalam batas moderat sesuai ketentuan BI, yaitu 88,4%," kata Gatot M. Suwondo, Direktur Utama BNI, dalam siaran pers, Selasa (29/4/2014).

Dia mengatakan sumber pendanaan BNI pun sebagian besar berasal dari dana-dana murah (CASA) yang bertambah senilai Rp17,3 triliun atau tumbuh 10,7% (yoy). Dana murah tersebut mendominasi DPK BNI dengan komposisi 65,3% dari total DPK pada kuartal I/2014.

Hal terpenting pada kinerja BNI kali ini, sambungnya, adalah perbaikan kualitas aset, yang antara lain diperlihatkan oleh menurunnya gross NPL dari 2,8% pada Kuartal I/2013 menjadi 2,3% pada Kuartal I/2014.

Demikian juga dengan net NPL yang membaik dari 1,0% pada Kuartal I/2013 menjadi 0,6% pada Kuartal I/2014. Tren positif juga ditunjukkan dari Gross NPL sebelum dan setelah hapus buku yang terus menurun.

Sesuai prinsip kehati-hatian, BNI juga meningkatkan rasio pencadangan (coverage ratio) dari 123,1% pada Kuartal I/2013 menjadi 128,2% pada kuartal I/2014.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini