Kuartal I, Laba Bersih BII Anjlok 38,84%

Bisnis.com,29 Apr 2014, 18:48 WIB
Penulis: Sukirno
Counter BII. Laba perseroan menurun pada kuartal I/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA--PT Bank Internasional Indonesia Tbk. (BNII) membukukan penurunan laba bersih sebesar 38,84% pada 31 Maret 2014 menjadi Rp189,12 miliar, dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang mencapai Rp309,22 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan perseroan Selasa (29/4/2014), disebutkan pendapatan bunga bersih pada kuartal I/2014 naik menjadi Rp1,45 triliun dari Rp1,38 triliun tahun lalu.

Sementara beban operasional lainnya tercatat pada kuartal I/2014 naik menjadi Rp1,16 triliun dari beban operasional lainnya yang mencapai Rp947,58 miliar pada periode yang sama tahun lalu.

Pendapatan operasional bersih kuartal I/2014 tercatat turun menjadi Rp281,55 miliar dari pendapatan operasional bersih Rp433,43 miliar di kuartal I/2013.

Adapun laba sebelum pajak pada triwulan pertama ini menjadi Rp279,05 miliar, turun dari laba sebelum pajak periode sama tahun sebelumnya Rp438,12 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini