Dirut Bank Jateng Diminta Buat Terobosan

Bisnis.com,01 Mei 2014, 12:00 WIB
Penulis: Pamuji Tri Nastiti
Direksi Bank Jateng diminta membuat terobosan/JIBI

Bisnis.com, SEMARANG — Direktur Utama Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah (Bank Jateng) diharapkan memiliki terobosan kinerja guna mendorong kontribusi pendapatan asli daerah (PAD).

Pemegang saham pengendali Bank Jateng Ganjar Pranowo meminta Dirut terpilih Supriyatno mampu mengemban tugas dan meningkatkan kinerja khususnya penyaluran modal kepada pelaku usaha.

“Dirut harus bikin terobosan, biar kontribusi dalam pertumbuhan ekonomi daerah positif dan sumber PAD yang potensial,” singkatnya, Kamis (1/5/2014).

Dirut Bank Jateng Supriyatno akhirnya dilantik pada Selasa (29/4/2014) setelah sebelumnya ditetapkan dalam Rapau Umum Pemengang Saham (RUPS) pada akhir 2013.

Supriyatno yang sebelumnya menjabat Dirut BPD DIY itu akan mengemban tugas di Bank Jateng untuk periode 2014-2017.

Penantian 4 bulan sejak ditetapkan sebagai Dirut hingga pelantikannya yang baru digelar pekan ini terjadi karena Supriyatno perlu menyelesaikan tugas dan menunggu penggantinya di kantor lama bank daerah di Yogyakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Martin Sihombing
Terkini