Prospek Industri Perbankan 2014 Diprediksi Cukup Baik

Bisnis.com,20 Mei 2014, 00:10 WIB
Penulis: Destyananda Helen
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Bank Indonesia memprediksikan industri perbankan masih memiliki prospek yang cukup baik pada 2014.

Direktur Eksekutif Kebijakan Makro Prudensial BI Darsono mengatakan meski prospek industri ini diprediksi cukup baik, tapi potensi kenaikan risiko kredit dan tekanan likuiditas masih perlu diwaspadai.

“Namun industri perbankan sebenarnya masih punya daya tahan cukup tinggi, karena kecukupan modalnya bagus bahkan menunjukkan peningkatan,” tuturnya di Jakarta, Senin (19/5/2014).

Sementara itu, pada 2014, BI memproyeksikan pertumbuhan dana pihak ketiga (DPK) pada industri perbankan berada di kisaran 15%-17%. Sedangkan untuk pertumbuhan kredit, BI memprediksi angkanya akan berkisar 15%-17% dengan proyeksi non performing loan (NPL) 2,2%-2,7%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sepudin Zuhri
Terkini