PIALA THOMAS-UBER, Hasil Pertandingan dan Jadwal

Bisnis.com,22 Mei 2014, 07:41 WIB
Penulis: News Editor
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Simon Santoso berusaha mengembalikan kok ke arah pebulu tangkis Thailand, Thammasin Sitthikom saat laga kelima Indonesia vs Thailand penyisihan grup A Piala Thomas 2014 di Stadion Bulu Tangkis, Siri Fort Sports Complex, New Delhi, India, Rabu (21/5). Simon menaklukkan Sitthikom dengan skor 21-13, 21-13. Tim Thomas Indonesia berhasil keluar sebagai juara grup A setelah mengalahkan Thailand 4-1. /antara

Bisnis.com, NEW DELHI - Tim Piala Thomas Indonesia berhasil mengalahkan Thailand 4-1 pada pertandingan terakhir babak penyisihan grup Piala Thomas di India Rabu sehingga berhasil menjadi juara grup.

Sementara itu Tim Uber Indonesia kalah 1-4 dari Korea Selatan. Hasil ini menyebabkan Tim Uber hanya menjadi runner up grup.

Pada pertandingan perempat final, Tim Thomas akan menghadapi Korea Selatan, sementara Tim Uber akan menghadapi India.

Berikut ini hasil-hasil pertandingan terakhir babak penyisihan grup Piala Thomas dan Piala Uber, Rabu (21/5/2014):

Piala Thomas

GRUP A: Indonesia-Thailand 4-1; Singapura-Nigeria 5-0;

GRUP B: Jepang-Denmark 3-2 ; Hongkong - Inggris 3-2

GRUP C: Malaysia-Korea 3-2; India-Jerman 3-2

JUARA-JUARA GRUP: Indonesia, Jepang, Malaysia, Tiongkok

RUNNER-UP GRUP: Thailand, Denmark, Korea, Prancis

 

Piala Uber

GRUP W: Inggris - Rusia 4-1 ; Tiongkok - Taiwan 5-0

GRUP X: Korea-Indonesia 4-1; Singapura-Australia 5-0

Grup Z: Jepang-Denmark 3-2; Malaysia-Jerman 5-0

JUARA-JUARA GRUP: Tiongkok, Korea, India, Jepang

RUNNER UP GRUP: Taiwan, Indonesia, Thailand, Denmark

 

Pertandingan babak perempat final (hasil undian Rabu malam):

Piala Thomas:

Indonesia vs Korea

Tiongkok vs Thailand

Jepang vsPrancis

Denmark vs Malaysia

 

 

Piala Uber:

Tiongkok vs Inggris

Korea vs Thailand

Indonesia vs India

Denmark vs Jepang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini