OBLIGASI KORPORASI: Sukuk Ijarah Aneka Gas Industri Teraktif

Bisnis.com,30 Mei 2014, 09:48 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti

Bisnis.com, JAKARTA — Sukuk Ijarah Aneka Gas Industri II tahun 2012 tercatat menjadi obligasi korporasi teraktif untuk perdagangan Rabu (28/5/2014).

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia yang dikutip riset Debt Research Danareksa Sekuritas dan dirilis Jumat (30/5/2014), volume transaksi obligasi yang jatuh tempo pada 18 Desember itu tercatat Rp41,5 miliar.

Posisi selanjutnya ditempati oleh obligasi Fast Food Indonesia I tahun 2001 dengan volume transaksi Rp20 miliar.

Adapun obligasi Subordinasi II Bank Nagari tahun 2012 menempati urutan selanjutnya dengan volume transaksi Rp18 miliar.

Berikut rincian obligasi korporasi teraktif untuk perdagangan Rabu (28/5/2014)

Seri Obligasi

Kode

Yield

(%)

Volume

(Rp. miliar)

Jatuh Tempo

Sukuk Ijarah Aneka Gas Industri II tahun 2012

SIAGII02

13,48

41,5

18 Desember 2017

Obligasi Fast Food Indonesia I tahun 2001

FAST01

9,46

20

6 Oktober 2016

Obligasi Subordinasi II Bank Nagari tahun 2012

BSBR02SB

11,05

18

26 Juni 2019

Obligasi berkelanjutan I Tower Bersama Infrastructure tahap I/2013 seri B

TBIG01BCN1

9,98

15

12 Desember  2016

Obligasi subordinasi rupiah Bank Mandiri I tahun 2009

BMRI01

-

15

11 Desember 2016

Sumber: Bursa Efek Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nurbaiti
Terkini