AHOK: Nasib Proyek Monorel Ditentukan Pekan Ini

Bisnis.com,02 Jun 2014, 21:17 WIB
Penulis: Yanita Petriella
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA -- Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama mengatakan dalam pekan ini akan diputuskan kelanjutan proyek monorel.

"Nanti PT Jakarta Monorail (JM) bersama dengan Bappenas, dan internal DKI akan rapat," ujar Ahok di Balai Kota, Senin (2/6/2014).

Dari rapat tersebut, nantinya akan diputuskan apakah proyek tersebut dapat dilanjutkan atau tidak.

Ahok menambahkan pemantauan proyek monorel juga dilakukan bersama dengan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).

Sebelumnya, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Mahendra Siregar mendatangi Ahok untuk meminta kejelasan terkait proyek monorel yang telah lama mangkrak.

"Kami ditugaskan untuk memantau implementasi proyek itu. Proyek ini kan sudah ditandatangani presiden jadi kalau ada apa-apa kami harus tahu," ucapnya.

Dia menerangkan pemantauan tersebut dilihat dari sisi kelayakan dan ketransparan proyek monorel yang nilai investasinya mencapai Rp15 triliun.

Untuk saat ini, dia menuturkan belum dapat memberi saran soal pendalaman materi dan pembahasan terkait proyek monorel. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini