Ternyata Begini Alasan Tol Trans Jawa Mangkrak

Bisnis.com,06 Jun 2014, 15:17 WIB
Penulis: Anggara Pernando
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Lambatnya progres penyelesaian jalan tol Trans Jawa diduga karena investor menunggu trafik kendaran yang lebih tinggi.

Hal itu disampaikan oleh Direktur Pengembangan Hutama Karya Budi Rachmat Kurniawan di sela diskusi 'Harapan Pengusaha pada Presiden/Wapres dan Kabinet Baru' di Jakarta, Jumat, (6/6/2014).

"Investor saling menunggu [siapa yang terlebih dahulu membangun]. Padahal, kenaikan [trafik kendaraan] jalan tol tidak seiring dengan harga tanah," tuturnya.

Tol Trans Jawa adalah jaringan jalan tol yang menghubungkan kota utama di Jawa. Jalan tol ini juga menjadi alternatif bagi Jalan Nasional Pantai Utara (Pantura) yang menghubungkan dua kota utama Pulau Jawa, yakni Jakarta dan Surabaya. Ruas jalan tol yang belum dibangun sepanjang 642,56 kilometer.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sepudin Zuhri
Terkini