Keramika Indonesia Assosiasi (KIAS) Bidik Penjualan Rp975 miliar

Bisnis.com,10 Jun 2014, 18:35 WIB
Penulis: Herdiyan

Bisnis.com, JAKARTA—Produsen keramik PT Keramika Indonesia Assosiasi Tbk. (KIAS) menargetkan penjualan sebesar Rp975 miliar sepanjang tahun ini atau naik 7,02% dari pencapaian tahun lalu sebesar Rp911 miliar.

Direktur Utama Keramika Pramoth Phromaue menuturkan peningkatan penjualan itu akan ditopang oleh kenaikan harga dan penaikan penjualan produk-produk bernilai tinggi.

“Hingga kuartal I/2014, penjualan Keramika tercatat naik 5,7% menjadi Rp240 miliar,” ujarnya dalam materi paparan publik di Bursa Efek Indonesia, Selasa (10/6/2014).

Meski penjualan naik sepanjang 3 bulan pertama tahun ini, laba bersih perseroan justru turun 11,7% dari Rp34 miliar pada kuartal I/2013 menjadi Rp30 miliar pada kuartal I/2014.

Hal itu disebabkan meningkatnya pembayaran pajak setelah kompensasi kerugian tahun-tahun sebelumnya habis digunakan pada tahun lalu.

Walaupun laba bersih Keramika sempat turun pada kuartal I/2014, perseroan tetap optimistis laba bersih akan tumbuh 6,6% menjadi Rp80 miliar dari sebelumnya Rp75 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini