Nasabah Bank Paling Banyak Mengadu ke OJK

Bisnis.com,15 Jun 2014, 20:15 WIB
Penulis: Sukirno

Bisnis.com, JAKARTA--Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerima pengaduan konsumen terutama yang paling banyak dari nasabah-nasabah perbankan di Indonesia.

Anton Prabowo, Direktur Pengembangan Kebijakan Perlindungan Konsumen OJK, menuturkan dari tahun lalu hingga Juni 2014 tercatat 15.000 konsumen yang menggunakan layanan konsumen 500-655 serta surat elektronik konsumen@ojk.go.id.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 1.967 layanan berupa pengaduan konsumen. Sedangkan terkait pertanyaan dan informasi produk masih lebih dominan dibanding pengaduan.

"Per sektor, untuk pasar modal 3,1%, non bank sebanyak 43,2%, bank 47% dan yang lainnya terkait investasi yang diduga ilegal," ujarnya saat pelatihan wartawan perbankan di Sentul, Jumat malam (13/6/2014).

Sementara itu, per Januari hingga 9 Juni 2014, OJK mencatat telah menerima 8.000 layanan konsumen. Dari jumlah tersebut, sebanyak 1.708 berupa pengaduan, 750 berupa permintaan informasi, dan sisanya pertanyaan seputar produk jasa keuangan.

"Hingga saat ini, tingkat penyelesaian telah mencapai 63%. Sisanya masih belum selesai 36,7% karena masih harus melewati beberapa tahapan," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini