SURAT UTANG: PPA Finance Terbitkan MTN Rp50 Miliar

Bisnis.com,24 Jun 2014, 13:18 WIB
Penulis: Vega Aulia Pradipta
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA—PT PPA Finance menerbitkan surat utang jangka menengah (medium term notes/MTN) PPA Finance Tahun 2014 Seri A sebesar Rp50 miliar.

Seperti dikutip dari pengumuman PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), Selasa (24/6/2014), MTN tersebut memiliki tingkat bunga sebesar 12% (tetap).

MTN tersebut bertenor 36 bulan dan akan jatuh tempo pada 24 Juni 2017. Pembayaran bunga pertama adalah pada 24 September 2014 dan selanjutnya dibayar setiap 3 bulanan.

Perseroan telah menunjuk PT Andalan Artha Advisindo (AAA) Sekuritas sebagai arranger. Adapun PPA Finance adalah anak usaha BUMN, PT Perusahaan Pengelola Aset (PPA).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nurbaiti
Terkini