BANK MASPION (BMAS) Bagi Dividen Rp15,7 Miliar

Bisnis.com,27 Jun 2014, 14:30 WIB
Penulis: Destyananda Helen
Wewenang untuk mengatur tata cara dan jadwal pelaksanaan pembagian dividen diserahkan kepada direksi perseroan. /BISNIS.COM

Bisnis.com, JAKARTA—PT Bank Maspion Indonesia Tbk (BMAS) akan membagikan dividen dari perolehan laba bersih pada 2013.

Berdasarkan keterbukaan informasinya, laba bersih yang dibukukan Bank Maspion hingga akhir 2013 sebesar Rp31,45 miliar.

“Sebesar Rp15,7 miliar atau Rp4,53 per saham akan dibagikan sebagai dividen tunai kepada para pemegang saham,” tulis Direktur Bank Maspion Sri Redjeki dalam keterangan tertulisnya yang dirilis Kamis (26/6/2014).

Nantinya, Sri mengungkapkan wewenang untuk mengatur tata cara dan jadwal pelaksanaan pembagian dividen diserahkan kepada direksi perseroan.

Adapun, sebanyak Rp3 miliar dari laba bersih akan disisihkan untuk dana cadangan. Sementara, menurut Sri, sisanya atau senilai Rp12,75 miliar yang belum ditentukan penggunaannya, akan dimasukan dalam saldo laba sebagai bagian dari struktur permodalan perseroan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini