LEBARAN 2014: BNI Operasikan 200 Outlet

Bisnis.com,10 Jul 2014, 22:09 WIB
Penulis: Heri Faisal
Aktivitas di sebuah outlet Bank BNI. /

Bisnis.com, JAKARTA— PT Bank Negara Indonesia (Persero). Tbk., menyediakan 200 outlet untuk melayani kebutuhan transaksi keuangan masyarakat selama Lebaran.

Direktur Jaringan dan Layanan BNI Adi Setianto mengatakan sepanjang periode mudik Lebaran 1.435 Hijriah yang puncaknya diperkirakan pada 26 Juli-1 Agustus 2014, BNI mengoperasikan 200 outlet di sepanjang jalur mudik dan operasional terbatas.

Outlet itu terdiri dari 89 outlet yang berada di sepanjang jalur mudik dan pusat keramaian, serta 111 outlet operasional terbatas di sejumlah kota. Dengan komposisi 100 outlet di pulau Jawa dan sisanya untuk luar Jawa.

“Dengan begitu, perjalanan mudik Lebaran bisa dilakukan dengan nyaman tanpa khawatir kesulitan akses uang tunai,” katanya seusai buka bersama di Shangri La Hotel Jakarta, Kamis (10/7/2014).

Selain 200 outlet itu, BNI juga mengoperasikan layanan gerak (BLG) sebanyak 15 unit yang akan ditempatkan di kantor wilayah Medan (1 unit), Padang (2), Bandung (1), Semarang (4), Surabaya (2), Banjarmasin (3), dan Papua (1).

Dia menyebutkan masyarakat yang akan melakukan mudik Lebaran diberikan kemudahan pelayanan berupa transaksi kas dalam rupiah, pemindahbukuan antar rekening BNI, termasuk juga pelayanan setoran Pertamina.

BNI, katanya, menyediakan persediaan uang sebesar Rp14,4 triliun untuk Lebaran tahun ini. Transaksi bagi masyarakat juga bisa melalui 11.209 mesin ATM yang disiagakan selama 24 jam.     

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini