INDUSTRI OTOMOTIF: Mobil Eropa Tak Mendominasi Bukan Berarti Lemah

Bisnis.com,15 Jul 2014, 04:29 WIB
Penulis: Dini Hariyanti
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Kontribusi merek kendaraan asal Eropa di dalam negeri memang tidak mendominasi tetapi bukan berarti mereka lemah.

Komisaris Indomobil Group Gunadi Sindhuwinata berpendapat sebetulnya tidak sulit bagi merek Eropa untuk memperluas pasar di Tanah Air. Hal ini tergantung kepada seberapa penting market otomotif Indonesia di mata prinsipal Eropa.

“Bagi merek Eropa, pasar RI tidak sulit, tapi lebih bagaimana mereka melihat Indonesia. Indonesia dilihat sebagai pasar yang penting atau tidak,” tuturnya kepada Bisnis, akhir pekan lalu.

PT Indomobil Sukses Internasional Tbk. menaungi pemasaran sejumlah mereka Eropa, yaitu Volkswagen, Renault, Audi, dan Volvo.  Perseroan berperan sebagai pemegang lisensi merek, distributor, perakitan, serta jasa pembiayaan.

Kendaraan merek Eropa berkarakter beda dari Jepang. Di Indonesia, prinsipal Negeri Sakura lebih banyak mengembangkan tipe standar yang akan diserap mayoritas konsumen alias mobil sejuta umat. Tapi Eropa fokus kepada kendaraan kelas premium yang menjagokan eksklusivitas.

Oleh karena itu volume penjualan mobil Eropa tak sebanyak Jepang lantaran harganya lebih tinggi. Sepanjang tahun lalu wholesales Volkswagen tercatat 1.238 unit, Renault 37, Volvo 19 unit, dan Audi  410 unit. Pada Januari – Mei tahun ini VW laku 334 unit, Renault 54 unit, dan Audi 112 unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sepudin Zuhri
Terkini