Bank Jabar Banten Revisi Pertumbuhan Kredit

Bisnis.com,23 Jul 2014, 18:45 WIB
Penulis: Thomas Mola

Bisnis.com, JAKARTA--PT Bank Jawa Barat dan Banten Tbk. bakal merevisi rencana bisnis bank (RBB) dengan menurunkan pertumbuhan terget pertumbuhan kredit.

Direktur Kepatuhan dan Manajemen Resiko PT Bank Jawa Barat dan Banten Zaenal Aripin mengatakan melihat kondisi likuiditas yang ketat, perseroan bakal revisi RBB. Pertumbuhan kredit yang sebelumnya dipatok sebesar 18% akan dipangkas menjadi 16% saja.

“Pertumbuhan Kredit kami revisi. Hal ini sejalan dengan rencana kami untuk memperbaiki kualitas kredit terlebih dahulu. Peluang pembiayaan kami masih pada kredit konsumer,” ujarnya di Jakarta, Rabu (23/7/2014).

Aripin mengatakan beberapa kualitas kredit yang akan diperbaiki ialah kredit KPR dan kredit mikro yang masing-masing memiliki NPL 4,5% dan 18%.

Untuk KPR, dia menjelaskan, perseroan merupakan pemain baru dalam KPR sehingga ke depan akan lebih sekektif, sedangkan kredit mikro akan ditahan dengan pengawasan yang ketat.

Dia melanjutkan, dalam RBB tahun ini tidak ada rencana mengakuisisi atau mengembangkan anak usaha.

Pernyataan itu sekaligus menampik pemberitaan yang mengatakan perseroan bakal mengakuisisi salah satu perusahaan asuransi Staco Mandiri.

“Yang jelas tidak dianggarkan tahun ini, mungkin tahun depan tetapi semuanya tergantung RBB 2015 yang akan disusun akhir tahun ini,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini