BURSA JEPANG (30/7/2014): Indeks Nikkei 225 Ditutup Naik 0,18%

Bisnis.com,30 Jul 2014, 14:28 WIB
Penulis: Bunga Citra Arum Nursyifani
Bursa saham Jepang ditutup menguat pada perdagangan Rabu (30/7/2014), pasca publikasi anjloknya output industri negeri tersebut./JIBI
Bisnis.com, JAKARTA Bursa saham Jepang ditutup menguat pada perdagangan Rabu (30/7/2014), pasca publikasi anjloknya output industri negeri tersebut.
 
Indeks Nikkei 225 pada akhir perdagangan hari ini naik 01,8% ke level 15.646,23, setelah pada Selasa (29/7/2014) berhenti di angka 15.618,07. Sepanjang hari ini, Nikkei 225 bergerak di kisaran 15.594,89 dan 15.666,62.
 
Saham Isuzu Motors Ltd dan Kawasaki Heavy Industries Ltd menjadi pendorong indeks dengan kenaikan masing-masing 3,07% dan 1,49%. Sementara itu, saham Nomura Holdings Inc dan Hitachi Ltd melemah 1,37% dan 0,17%.
 
Kementrian perdagangan Jepang hari ini melansir bahwa output industri pada Juni 2014 melemah 3,3% dibandingkan dengan Mei 2014, akibat turunnya daya beli konsumen dan lemahnya kinerja ekspor.
 
BACA JUGA
 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Martin Sihombing
Terkini