Obligasi I BW Plantation (BWPT) Raih Peringkat BBB+

Bisnis.com,13 Agt 2014, 21:13 WIB
Penulis: Sukirno
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA--Obligasi I PT BW Plantation Tbk. tahun 2010 periode 8 Agustus 2014 hingga 1 Agustus 2015 mendapatkan peringkat BBB+ dari PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo).

Dalam surat keterbukaan kepada Bursa Efek Indonesia, Rabu (13/8/2014), disebutkan bahwa peringkat tersebut diberikan untuk obligasi perseroan tahun 2010 senilai Rp700 miliar. Sedangkan untuk perseroan meraih prospek peringkat stabil.

Pefindo menyebutkan, efek utang dengan peringkat BBB mengindikasikan parameter proteksi yang memadai relatif dibandingkan surat utang Indonesia lainnya.

Kendati demikian, kondisi ekonomi yang terbilang buruk atau situasi terus berubah akan dapat memperlemah kemampuan obligor terhadap komitmen keuangan jangka panjangnya.

Obligor dengan peringkat BBB memiliki kemampuan yang memadai dibandingkan obligor Indonesia lainnya untuk memenuhi komitmen keuangannya. Walaupun demikian, kemampuan obligor lebih mungkin akan terpengaruh oleh perubahan buruk keadaan dan kondisi ekonomi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini