PEMERINTAHAN BARU: Menteri ESDM Jangan Berlatarbelakang Politisi, Pengamat & Pengusaha

Bisnis.com,19 Agt 2014, 10:27 WIB
Penulis: Firman Hidranto

Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintahan baru mendatang diharapkan memilih Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral yang berlatarbelakang non-partisan guna menghindari konflik kepentingan.

"Sebaiknya jangan dari latar belakang partai politik (politisi) karena bakal terjadi konflik kepentingan," kata anggota Komisi VII DPR, Dito Ganindito kepada Bisnis.com, Selasa (19/8/2014).

Dia juga berharap Menteri ESDM tidak berasal dari pengamat atau akademisi dan pengusaha. "Butuh waktu penyesuaian kalau dari pengamat atau pengusaha".

Menurutnya, pemerintahan mendatang memerlukan waktu cepat untuk menjalankan roda pemerintahan. "Kalau belajar lagi, kapan bekerjanya," katanya.

Dito menilai Menteri ESDM mendatang haruslah mempunyai pengalaman birokrasi khususnya sektor minyak dan gas bumi. "Bisa orang yang masih menjabat ataupun mantan birokrat. Figur itu juga harus mampu menangani revisi peraturan termasuk UU Migas" ujarnya.

Pengamat energi dari Reforminer Institute, Komaidi berharap figur Menteri ESDM adalah figur yang memahami permasalahan ESDM secara menyeluruh dan berintegritas.

“Kelompok profesional secara relatif lebih memenuhi persyaratan tersebut dibandingkan dengan dari unsur parpol," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusran Yunus
Terkini