HARGA KOPI ROBUSTA (21/8/2014): Bergerak Menguat 0,41%

Bisnis.com,21 Agt 2014, 17:03 WIB
Penulis: Bunga Citra Arum Nursyifani
Kopi siap giling. Harga bergerak naik./Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA -- Harga kopi robusta pada awal perdagangan hari ini, Kamis (21/8/2014) yang dipantau NYSE Liffe di London, bergerak menguat.

Harga komoditas untuk kontrak September 2014 itu pada pembukaan hari ini di London ada di level US$1.973 per ton atau sudah menguat 0,46% dibandingkan dengan Rabu (20/8/2014) yang berhenti di US$1.964 per ton dan melejit 1,18%.

Pada pukul 16.20 WIB, harga komoditas itu masih menguat 0,41% ke US$1.972/ton. Sampai dengan waktu tersebut, harga kopi robusta diperdagangkan di kisaran US$1.970 hingga US$1.980 per ton.

 Pergerakan harga kopi robusta

Tanggal

US$/ton

21/8 (16.20 WIB)

1.972

20/8

1.964

19/8

1.941

18/8

1.950

15/8

1.951

14/8

1.945

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini