Pebisnis Inggris Tolak Rencana Kemerdekaan Skotlandia

Bisnis.com,23 Agt 2014, 21:26 WIB
Penulis: Amanda Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTALebih dari 100 pemimpin bisnis di Inggris yang beroperasi di Skotlandia membuat petisi untuk menentang rencana negara itu memerdekakan diri.

Mengutip surat kabar Telegraph pada Jumat (22/8), Keith Cochrane, Chief Executive Glasgow merupakan dalang di balik penerbitan petisi.

Sejumlah pemimpin bisnis tersebut menilai langkah Skotlandia yang ingin berpisah dari Inggris berisiko mencederai kesejahteraan ekonomi.  

Selain Cochrane, petisi itu juga didukung oleh Ketua Royal Mail Plc Donald Brydon, bos Cairn Energy Plc Bill Gammell, Chief Executive  Aggreko Plc Angus Cockburn, dan Royal Dutch Shell Plc.     

  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusran Yunus
Terkini