IHSG PEKAN DEPAN: Analis Prediksi Bakal ke Level 6.000-an, Saatnya Jual Saham

Bisnis.com,23 Agt 2014, 17:05 WIB
Penulis: Ardhanareswari AHP

Bisnis.com, JAKARTA - Menyusul penguatan indeks harga saham gabungan belakangan ini, analis merekomendasikan pelaku pasar untuk mulai melepas sahamnya.

Kiswoyo Adi Joe, analis PT Investa Saran Mandiri mengatakan paling tidak 50% dari keseluruhan saham sebaiknya mulai dicairkan dalam bentuk uang.

"Sudah mahal IHSG-nya, nggak usah beli dulu," katanya kepada Bisnis.com, Sabtu (23/8).

Langkah melepas saham, paparnya, dimaksudkan untuk mengantisipasi adanya koreksi harga di akhir bulan ini atau awal pekan depan akibat IHSG yang melemah sejenak. Dia memprediksi arah IHSG akan ke kisaran 6.000-an.

Pada penutupan pasar akhir pekan ini , IHSG ditutup di level 5.198,90. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusran Yunus
Terkini