Perluas Pasar Jabodetabek

Bisnis.com,26 Agt 2014, 00:10 WIB
Penulis: Lingga Sukatma Wiangga
Diler di kawasan Alam Sutera tersebut saat ini menjadi diler Mitsubishi terluas di Nusantara. /Bisnis.com

Bisnis.com, TANGERANG -Mitsubishi Motor melakukan penetrasi pasar di kawasan Jabodetabek dengan resmikan diler baru di Tangerang Selatan.

Operating General Manager of MMC Marketing Division PT Krama Yudha Tiga Berlian (KTB) Duljatmono mengatakan kawasan Jabodetabek termasuk main area pasar Mitsubishi. Jakarta dan sekitarnya tersebut berkontribusi hingga 50% terhadap penjualan KTB.

Adapun wilayah Tangerang diklaim KTB berkontribusi 20% terhadap penjualan Mitsubishi di kawasan Jabodetabek.

Duljatmono mengatakan diler yang berafiliasi pada PT Srikandi Diamond Motors (SDM) tersebut merupakan strategi KTB untuk meraih pasar otomotif nasional yang diperkirakan naik menjadi 1,25 juta tahun ini.

Diler tersebut dikhususkan KTB menjual kendaraan di luar segmen truk, yaitu Pajero Sport, Outlander Sport, Mirage, dan Strada Triton. Meski demikian, Duljatmono enggan mengatakan target pangsa pasar KTB hingga 2014 berakhir.

“Outlet ini strategi untuk mencapai target melihat prediksi kenaikan pasar otomotif. Kita ingin mengambil pasar itu sebaik-baiknya. Passanger car Mitsubishi tahun lalu itu market share 3% dari total otomotif nasional,” katanya di sela-sela peresmian diler baru tersebut, Senin (25/8/2014).

Diler yang berlokasi di kawasan Alam Sutera tersebut saat ini menjadi diler Mitsubishi terluas di Nusantara. Diler tersebut menjadi diler Mitsubishi yang ke-228. Rencananya di tahun fiskal 2014, KTB menargetkan 250 diler Mitsubishi berdiri di Tanah Air.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini