Bahana Artha Ventura & Bank Syariah Mandiri Berniat Tambah Perusahaan Modal Ventura

Bisnis.com,04 Sep 2014, 18:10 WIB
Penulis: Novita Sari Simamora
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Syariah Mandiri (BSM) dan PT Bahana Artha Ventura (BAV) semakin meningkatkan kerja sama terutama untuk pembiayaan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

SEVP BSM Edwin Dwidjajanto mengatakan peningkatan pembiayaan kepada segmen UMKM bisa semakin menciptakan kesejahteraan rakyat Indonesia.  “Potensi pembiayaan UMKM masih sangat luas,” tulisnya dalam keterangan resmi, Kamis (4/9/2014).

Hingga paruh pertama tahun ini, total pembiayaan kerja sama BAV dan BSM mencapai Rp543 miliar. Sekitar Rp300 miliar disalurkan BAV langsung kepada nasabah dan dan melalui sembilan perusahaan modal ventura daerah (PMVD) yang menjadi jaringan sekaligus anak usaha BAV.

Presiden Direktur BAV Andi Buchari mengatakan BAV beserta anak perusahaan berencana menambah jumlah PMVD yang bisa bekerja sama dengan BSM. ‘’Makin banyak UMKM memperoleh pembiayaan, makin tinggi peluang pertumbuhan wirausaha baru di tengah masyarakat,’’ katanya.

Menurutnya, PMVD dianggap lebih mengenal nasabah UMKM di pelosok, pola kerja sama langsung dilaksanakan dalam rangka memandirikan jaringan dan anak usaha di daerah. Saat ini pelaku bisnis UMKM di Indonesia mencapai 56,5 juta unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sepudin Zuhri
Terkini