Tergiur Pasar Afrika, Facebook Akan Buka Kantor Cabang 2015

Bisnis.com,08 Sep 2014, 23:24 WIB
Penulis: Samdysara Saragih

Bisnis.com, JOHANNESBURG – Jejerang sosial terbesar di dunia, Facebook, tengah mempertimbangkan untuk membuka kantor cabang di salah satu negara Afrika karena tergiur besarnya potensi pasar di Benua Hitam.

Dengan penetrasi Internet yang rendah, saat ini Facebook memiliki  100 juta akun aktif bulanan di benua itu. Sekitar 80% pengguna mengakses lewat perangkat mobile.

Sementara itu, pendapatan iklan mobile global Facebook melonjak lebih dari 150% pada kuartal II/2014, menyumbang 62% dari penghasilan iklan keseluruhan.

“Ada kesempatan yang fantastik untuk bisnis lokal dan global di Afrika dan ini sangat menarik,” kata Nicola Mendelsohn, VP Eropa, Timur Tengah, dan Afrika Facebook, seperti dilansir Reuters, Senin (8/9/2014).

Facebook, ujarnya, akan mengerahkan lebih banyak sumber daya untuk memahami perilaku konsumen Afrika dengan membuka sebuah kantor cabang di benua itu pada 2015, tanpa merinci negara yang dimaksudnya.

Menurutnya, saat ini Facebook tengah menyesuaikan produk yang cocok untuk kebutuhan masing-masing negara seperti mengetahui target pengguna berdasarkan kecepatan internet.

Mendelsohn mengatakan regional Eropa, Timur Tengah, dan Afrika menyumbang 30% pendapatan global Facebook, tetapi enggan membocorkan kontribusi pasar Afrika.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor:
Terkini