JEMAAH CALON HAJI: Daftar Tunggu di Aceh Capai 63.000 Orang

Bisnis.com,18 Sep 2014, 17:10 WIB
Penulis: News Editor
Jamaah calon haji. /ANTARA

Bisnis.com, BANDA ACEH - Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh menyatakan daftar tunggu haji di provinsi ini mencapai lebih dari 63.000 orang, sehingga harus menunggu 16 tahun untuk berangkat ke Tanah Suci.

"Hingga kini, jumlah daftar tunggu haji Aceh mencapai 63.102 orang," kata Kepala Bidang Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh Herman, Kamis (18/9/2014).

Dengan jumlah daftar tunggu tersebut, maka yang mendaftar hari ini harus menunggu 16 tahun untuk diberangkatkan menunaikan ibadah haji, sebab kuota haji Aceh hanya 3.888 orang.

"Itu kuota haji normal. Sedangkan kuota haji sekarang dikurangi menjadi 3.140 karena ada perluasan Masjidil Haram yang menjadi pusat ibadah haji hingga 2016," ungkap Herman.

Menyangkut keberangkatan jamaah calon haji 2014 atau 1435 Hijriah, Herman mengatakan jamaah calon haji Aceh kelompok terbang atau kloter pertama akan diberangkatkan melalui Embarkasi Banda Aceh, Jumat (19/9) pukul 22.45 WIB.

"Ada 440 orang calon haji kloter pertama. Mereka berasal dari Kota Banda Aceh, Kabupaten Aceh Besar, dan Kabupaten Aceh Timur. Mereka masuk Asrama Haji pada Kamis (18/9) sekitar pukul 20.00 WIB," kata Herman.

Embarkasi Banda Aceh akan memberangkatkan jamaah calon haji dalam tujuh kloter. Mereka diberangkatkan melalui Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Blangbintang, Aceh Besar.

"Sedangkan 117 orang lagi calon haji asal Aceh akan diberangkatkan bersama dengan jamaah calon haji asal Lombok, Nusa Tenggara Barat, dan Makassar, Sulawesi Selatan," kata Herman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini