Gagal Bayar Bunga Obligasi, Saham UNSP Disuspensi

Bisnis.com,19 Sep 2014, 10:28 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti
Bursa Efek Indonesia/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA — PT Bursa Efek Indonesia (BEI) melakukan penghentian sementara (suspensi) saham PT Bakrie Sumatera Plantations Tbk. (UNSP).

Kepala Divisi Penilaian Perusahaan Group BEI I Gede Nyoman Yetna mengatakan suspensi tersebut dilakukan merujuk adanya event of default atau gagal bayar atas pembayaran bunga dari secured equity-linked redeemable notes senilai US$100 juta dengan tingkat bunga 8%.

Belum ada informasi lebih lanjut dari perseroan mengenai hal tersebut. Dalam rangka menjaga pasar yang teratur, wajar, dan efisien, BEI memutuskan untuk suspen saham UNSP,” paparnya dalam keterangan tertulis, Jumat (19/9/2014).

Penghentian sementara itu dilakukan di seluruh pasar terhitung sejak sesi I perdagangan hari ini. Otoritas bursa tersebut juga meminta pemangku kepentingan untuk memperhatikan keterbukaan informasi dari perseroan, terutama pemenuhan kewajiban pembayaran bunga tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nurbaiti
Terkini