RUPIAH/US$: Sentimen Ini Pengaruhi Gerak Kurs (23 September)

Bisnis.com,23 Sep 2014, 08:28 WIB
Penulis: Linda Teti Silitonga
Rupiah/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA—Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan tekanan pelemahan atas rupiah sudah jauh berkurang , walaupun sentimen penguatan dolar Amerika Serikat masih tersisa di pasar Asia.

“Buruknya data AS berpeluang semakin menggerus sentimen penguatan dolar,” kata Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta dalam risetnya yang diterima hari ini, Selasa (23/9/2014).

Dikemukakan harapan kenaikan harga BBM  makin menguat,  setelah subsidi BBM disepakati lebih rendah dari proposal awal, dan munculnya alokasi cadangan perlindungan sosial untuk 2015.

“Pagi ini ditunggu manufacturing PMI China yang diperkirakan stabil di 50,2,” kata Rangga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini