Aturan TV Kanada Tidak Libatkan Netflix dan Google

Bisnis.com,02 Okt 2014, 05:46 WIB
Penulis: Rio Sandy Pradana
Ilustrasi

Bisnis.com, TORONTO—Regulator telekomunikasi Kanada tidak akan meminta pertimbangan dari Netflix Inc. dan Google Inc. untuk memutuskan aturan baru untuk televisi setelah perusahaan tersebut menolak untuk memberikan informasi mengenai penonton mereka.

Bloomberg melaporkan Komisi Telekomunikasi Radio dan Televisi Kanada (CRTC) mengadakan pertemuan lebih awal pada bulan ini mengenai penyesuaian regulasi dengan tv kabel dan layanan situs streaming.

Google, yang mengoperasikan situs video Youtube, dan Netflix, layanan streaming terbesar, mengatakan mereka seharusnya tidak diperlukan untuk membawa konten Kanada seperti yang dilakukan oleh penyedia konten TV tradisional.

Penolakan kedua perusahaan tersebut untuk memenuhi permintaan pemerintah Kanada untuk menyalurkan data terkait berapa banyak konten Kanada yang ditonton dalam layanan mereka. Berdasarkan rilis regulator, hal tersebut akan memberikan kontribusi untuk perdebatan yang dihapus dari catatan publik.

"Dengan menolak untuk memberikan bukti pendukung, komisi tidak bisa menguji penuh dan mengevaluasi kekuatan argumen Netflix dan Google yang jika didukung bukti, mungkin akan sangat menarik," kata Sekretaris Jenderal CRTC John Traversy dalam laman Bloomberg, Rabu (1/10/2014).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nurbaiti
Terkini