BURSA AS: Indeks S&P Anjlok 1,3%, Dow Jones Tertekan 1,4%

Bisnis.com,02 Okt 2014, 06:46 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti
Bursa AS anjlok/

Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Amerika Serikat melemah ditengah tanda-tanda pelemahan pertumbuhan ekonomi di Eropa serta ketegangan geopolitik.

Selain itu The Federal Reserve bersiap untuk mengakhiri pembelian obligasi pada bulan ini.

Indeks Standard & Poor’s 500 turun 1,32% ke level 1.946,16 pada penutupan perdagangan Rabu (1/10/2014).

Adapun Dow Jones turun 238,19 poin atau 1,4% ke level 16.804,7.

“Pasar menunjukkan kekhawatiran beberapa minggu terakhir,” ujar Tim Courtney, Chief Investment Officer of Exencial Wealth Advisors, seperti dikutip Bloomberg, Kamis (2/10/2014).

Saham Delta Air Lines Inc hingga Southwest Airlines Co melemah. Intel Corp, Boeing Co, dan Johnson&Johnson turun lebih dari 2,1%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini