Live: HARGA EMAS (24 OKTOBER): Analis Bilang Harga Emas Masih Dibayangi Tekanan. Simak Pergerakannya

Bisnis.com,24 Okt 2014, 12:39 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti
Emas/

Bisnis.com, JAKARTA— Harga emas Comex untuk kontrak Desember 2014 pada perdagangan hari ini, Jumat (24/10/2014) dibuka menguat 0,36% ke US$1.233,5 per troy ounce.

Bagaimana pergerakan emas selanjutnya? Simak pergerakannya secara live

12:36 wib
Pk.12:31 WIB: Emas Pegadaian Dipatok Mulai Rp2,47 juta

 Harga emas di PT Pegadaian (Persero) dipatok mulai Rp2,47 juta untuk ukuran 5 gram hingga Rp483 juta untuk ukuran 1kg. Berikut rincian harganya:

Gram

(Rp)

5

2.470.000

10

4.890.000

25

12.150.000

50

24.250.000

100

48.450.000

250

121.000.000

1000

483.000.000

12:20 wib
Pk. 12:02 WIB: Harga Emas Comex Naik 0,09% ke 1.230,2, Simak Komentar Analis

Harga emas Comex untuk kontrak Desember 22014, seperti dikutip dari Bloomberg, menguat 0,09% ke US$1.230,2 per troy ounce. “Tekanan turun masih membayangi pergerakan harga seperti yang diindikasikan indikator MCD, RSI dan stochastic pada grafik 4 jam. Harga sudah terkoreksi ke level retracement 38,2% dari kisaran 1182-1255. Harga juga tertahan di kisaran MA 200 grafik 4 jam,” kata Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra dalam risetnya, Jumat (24/10/2014)

11:16 wib
Pk.10:32 WIB: Harga jual dan Buyback Emas Antam Turun, Comex Naik

Harga jual emas Antam melemah Rp1.000/gram ke Rp483.600-Rp523.000 per gram dan buyback melemah Rp1.000/gram ke Rp472.000/gram. Hal itu tidak sejalan dengan pergerakan emas comex yang menguat US$0,03/gram ke US$0,03/gram.

Harga Emas (gram) Jumat, 24 Oktober 2014

WIB

Acuan

Perubahan

Harga

9.08

Jual Antam*

-Rp1.000

Rp483.600-Rp523.000

9.08

Buyback Antam*

-Rp1.000

Rp472.000

10.32

Comex Gold

+US$0,03

US$39,54

Sumber: Antam & Bloomberg

Ket: *)harga Jakarta dan sekitarnya

11:01 wib
Pk: 10:41 WIB: Harga Emas Comex Naik 0,11% ke 1.230,5

harga emas Comex kontrak Desember 2014 pada pk. 10:41 WIB  menguat 0,11% ke US$1.230,5 per troy ounce

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: News Editor
Terkini