Kopi Robusta (28 Oktober 2014) : REbound 0,1% PAda Awal PErdagangan

Bisnis.com,28 Okt 2014, 17:26 WIB
Penulis: Bunga Citra Arum Nursyifani

Bisnis.com, JAKARTA -- Harga kopi robusta pada awal perdagangan hari ini, Selasa (28/10/2014) yang dipantau NYSE Liffe di London,bergerak rebound tipis menyusul pemberitaan panen di Meksiko terancam gagal akibat serangan hama.

Harga komoditas untuk kontrak November 2014 itu pada pembukaan hari ini di London ada di level US$2.022 per ton atau sudah menguat 0,5% bila dibandingkan dengan akhir perdagangan Senin (27/10/2014) yang terkoreksi 0,74% ke US$2.012/ton.

Pada pukul 16.24 WIB, harga komoditas itu masih menguat 0,1% ke US$2.014/ton.

Sampai dengan waktu tersebut, harga kopi bertahan di kisaran US$2.014 -US$2.022 per ton.

 

Pergerakan harga kopi robusta

Tanggal

US$/ton

28/10 (16.24 WIB)

2.014

27/10

2.012

24/10

2.027

23/10

2.008

22/10

2.025

21/10

2.046

20/10

2.049

Sumber: Bloomberg

 
 
 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini