PENAIKAN BBM BERSUBSIDI, Susi Pudjiastuti: Saya Sudah Bertemu Nelayan, Mereka Tidak Masalah BBM Naik

Bisnis.com,07 Nov 2014, 16:45 WIB
Penulis: Giras Pasopati
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti./Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengatakan dirinya setuju dengan rencana Presiden Jokowi untuk menaikkan harga Bahan Baku Minyak (BBM).

“Saya sudah bertemu dengan para nelayan. Mereka tidak masalah kok BBM naik. Yang jadi masalah itu pasokan. Yang penting stok solar selalu ada,” ujarnya dalam diskusi dengan para pemimpin redaksi media massa Indonesia di Grand Hyatt, Jakarta, Jumat (7/11/2014).

Susi membeberkan anggaran subsidi BBM yang mencapai Rp300 triliun dinilai tidak efisien karena bisa digunakan untuk kepentingan lain. Dia mencontohkan dana sebesar itu bisa dipakai untuk pendidikan.

“Dengan uang segitu kita bisa sepuluh Universitas Indonesia atau universitas lain yang setara,” bebernya.

Di sisi lain, Susi membeberkan Presiden Jokowi menyatakan perombakan peraturan antardepartemen bisa diselesaikan lebih cepat. Susi mengaku, Jokowi mengatakan urusan tersebut bisa diselesaikan dalam beberapa minggu.

“Sebelumnya bisa sampai dua tahun, terus ngapain saya kerja lima tahun kalau cuma bisa bikin dua peraturan,” paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sepudin Zuhri
Terkini