BSM Genjot Tabungan Haji

Bisnis.com,21 Nov 2014, 19:20 WIB
Penulis: Novita Sari Simamora

Bisnis.com, JAKARTA--Bank Syariah Mandiri (BSM) menargetkan raihan tabungan haji mabrur junior mencapai Rp85 miliar hingga akhir tahun depan.

BSM menawarkan produk pendaftaran lebih awal, anak yang telah berusia dewasa.

Direktur Utama BSM Agus Sudiarto mengungkapkan minimal setoran Rp100.000, dan nasabah akan didaftarkan ke Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) setelah mencapai Rp25 juta.

"Produk ini hadir karena lamanya waktu tunggu antrean haji nasional," ungkapnya, Jumat (21/11/2014).

Dia menyebutkan pasar tabungan haji khusus Mandiri Group mencapai 70%.

Saat ini, calon jemaah haji hanya boleh melakukan setoran haji di bank-bank syariah.

Menurutnya, regulasi yang pernah dikeluarkan Dirjen Haji sangat membantu perkembangan industri perbankan syariah di Tanah Air.

Hingga Oktober 20145, posisi rekening haji BSM mencapai 1,3 juta rekening, dengan outstanding sekitar Rp3,2 triliun.

Agus mengharapkan agar jumlah nasabah haji semakin meningkat seiring dengan sinergi Bank Mandiri Group untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini