BURSA ASIA: Bank Sentral China Suntik Dana, Indeks MSCI Asia Pacific Naik 0,3%

Bisnis.com,21 Nov 2014, 13:41 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti
Bursa China/smh.com.au

Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Asia mencetak reli setelah laporan bank sentral China akan menyuntikan dana, adapun harga minyak mentah naik untuk hari kedua.

Indeks MSCI Asia Pacific naik 0,3% pada perdagangan Jumat (21/11/2014) pukul 14.28 waktu Tokyo atau pukul 12:28 WIB.

Pasar masih mencari level yang tepat untuk investor kembali membeli saham, sehingga pergerakan ini benar-benar karena teknikal,” ujar Greg Gibbs, Head of Asia-Pacific Markets Strategy Royal Bank of Scotland Group Plc, seperti dikutip Bloomberg.

Indeks Hang Seng naik 0,3% dan Shanghai Composite Index naik 0,6%. Sementara itu indeks Jepang Topix berfluktuasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini