Pasar Obat Herbal Tumbuh 14%

Bisnis.com,12 Des 2014, 07:18 WIB
Penulis: David Eka Issetiabudi

Bisnis.com, JAKARTA- Gabungan Perusahaan Farmasi (GP Farmasi) pertumbuhan kinerja produk herbal over the counter (OTC) bertumbuh subur atau sebesar 14% akibat permintaan konsumen akan produk yang hadir dari alam.

Direktur Eksekutif GP Farmasi Dorodjatun Sanusi produk herbal over the counter (OTC) mengalami pertumbuhan pasar yang pesat sejak 2011, yang rata-ratanya berkisar 13%-15%.

"Tahun ini kinerja produk herbal diproyeksi mengalami pertumbuhan sebesar 14%-16%. Tren pertumbuhan produk herbal yang tinggi akibat kebutuhan konsumen mengingkan produk natural," tuturnya kepada Bisnis.com, Kamis (11/12).

Dengan meningkatnya masyarakat mencari produk herbal menunjukkan proses swamedikasi akan berjalan baik seiring dengan kebijakan pemerintah dalam mencegah sakit lewat upaya-upaya mandiri.

Dia menuturkan, swamedikasi sudah tertuang dalam Dasar hukumnya Peraturan Menteri Kesehatan No.919/1993 tentang Kriteria Obat Yang Diberikan Tanpa Resep, secara sederhana swamedikasi adalah upaya seseorang dalam mengobati gejala sakit atau penyakit tanpa berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu.

"Melihat pertumbuhan produk herbal, harusnya pemerintah melihat potensi ini dengan meningkatkan saintifikasi jamu. Saat ini kita kalah dengan Eropa dan Amerika, kebutuhan obat natural mereka meningkat dan pemerintah meresponi dengan melakukan serangkaian penelitian," katanya.(bisnis.con)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini