BPJS KESEHATAN: Waduh, Klaim Overlimit

Bisnis.com,17 Des 2014, 19:50 WIB
Penulis: Wan Ulfa Nur Zuhra
Kartu kepesertaan BPJS Kesehatan. Klaim alami overlimit/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA—Klaim yang dibayarkan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan hingga saat ini melebihi jumlah iuran yang diterima.

Usman Sumantri, anggota Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN), menyebutkan hingga saat ini rasio klaimBPJS mencapai 101% atau senilai Rp39 triliun. Sedangkan iuran yang diterima senilai Rp38,6 triliun.

“Beberapa bulan lalu masih 91,8% [rasio klaim], saya dengar kemaren terakhir sudah sampai 101%. Angka finalnya kita lihat di Desember nanti,” katanya, Rabu (17/12/2014).

Saat Bisnis meminta konfirmasinya tentang rasio klaim ini, direksi BPJS Kesehatan tidak bisa dihubungi. Sampai berita ini diturunkan, pesan singkat yang dikirimkan juga belum mendapat jawaban.

Menurut catatan Bisnis, BPJS Kesehatan mengumpulkan iuran senilai Rp33 triliun hingga Oktober, dengan klaim mencapai Rp32 triliun. Rasio klaim pada Oktober tersebut belum mencapai 100%. Sedangan jumlah peserta yang telah mendaftar hingga November tercatat 131,9 juta orang.

Sri Endang Tidarwati Wahyuningsih, Direktur Kepesertaan dan Pemasaran BPJS Kesehatan, mengungkapkan tahun depan pihaknya optimis bisa mengatasi pembengkakan klaim dengan adanya nasabah korporasi. “Kekhawatiran itu [klaim rasio tinggi] wajar karena kebanyakan peserta individu yang mendaftar BPJS Kesehatan dalam keadaan sakit,” ujar kala itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini