Live: BURSA SAHAM 29 DESEMBER: Simak Prediksi dan Pergerakan IHSG dari Awal Perdagangan Hingga Penutupan

Bisnis.com,29 Des 2014, 17:04 WIB
Penulis: Bunga Citra Arum Nursyifani
Bursa Efek Indonesia/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA— Indeks harga saham gabungan (IHSG) saat penutupan perdagangan Senin (29/12/2014) tercatat menguat 0,22% ke level 5.178,37.

Sepanjang hari ini, indeks bergerak pada kisaran 5.167,43 hingga 5.185,66. Dari 507 saham yang diperdagangkan hari ini, sebanyak 157 saham menguat, 124 saham melemah, dan 226 saham stagnan.

 Bagaimana prediksi dan pergerakan indeks BEI pada awal perdagangan pekan ini, Senin (29/12/2014)? Simak laporannya secara live di Bisnis.com.

17:07 wib
Investor Asing Kembali Net Sell

Berdasarkan rekapitulasi perdagangan dari Bursa Efek Indonesia, aksi jual investor asing hari ini mencapai Rp83,88 miliar. Hari ini terdapat total 7,73 miliar lembar saham yang ditransaksikan dengan nilai sekitar Rp5,001 triliun. 

16:00 wib
IHSG Ditutup Naik 0,22%

IHSG berakhir di zona hijau pada perdagangan hari ini. Pada pukul 16.00 WIB, indeks ditutup di level 5.178,37 atau menguat 0,22%. Sektor pertanian menguat tertinggi, yakni sebesar 1,89%.

15:28 wib
IHSG Masih Positif

IHSG masih positif jelang akhir perdagangan hari ini. Pada pukul 15.28 WIB, indeks tercatat melemah 0,19% ke level 5.176,61. Dari 507 saham yang terdaftar, 149 menguat, 137 melemah, dan 221 stagnan.

13:34 wib
Awali Sesi II, IHSG Naik 0,17%

Mengawali perdagangan sesi II, IHSG masih berada di zona hijau. Pada pukul 13.34 WIB, indeks tercatat naik 0,17% ke level 5.175,66. Saham BMRI, UNVR, WIKA, AALI, dan ASII memimpin penguatan siang ini.

13:17 wib
Bursa Asean Cenderung Menguat

Bursa di regional Asia Tenggara cenderung menguat hari ini, dipimpin oleh Bursa Filipina, sedangkan Bursa Laos terkoreksi sendirian. IHSG sendiri bertengger di posisi keempat dengan kenaikan 0,11%. Selengkapnya: BURSA ASEAN (29 Desember): 6 Indeks Menguat, Bursa Laos Turun Sendirian

12:00 wib
IHSG Sesi I Naik 0,11%

IHSG ditutup menguat pada akhir sesi I perdagangan hari ini. Pada pukul 12.00, indeks terpantau naik 0,11% ke level 5.172,63. Dari 507 saham yang terdaftar di data Bloomberg, 149 saham menguat, 107 saham melemah, dan 251 stagnan.

10:03 wib
IHSG Naik 0,25%

IHSG terus melaju 0,25% ke level 5.180,01 pada pukul 10.03 WIB. Saham ASII, UNVR, TLKM, dan BBRI menjadi top movers pagi ini.

09:00 wib
IHSG Dibuka Naik tipis 0,03%

IHSG dibuka menguat tipis pada perdagangan usai libur natal, yakni 0,03% ke level 5.168,72, setelah sebelumnya pada Rabu (24/12/2014) ditutup menguat 0,54% ke 5.166,98.

06:59 wib
IHSG Diprediksi Lanjutkan Penguatan

Asjaya Indosurya dan Woori Korindo Securities Indonesia memprediksikan IHSG pada awal perdagangan pekan ini masih melanjutkan penguatan akhir pekan lalu.

Selengkapnya, baca di:

ASJAYA INDOSURYA: IHSG Lanjutkan Penguatan, Resisten Ke 5.206

WOORI KORINDO SECURITIES INDONESIA: IHSG Resisten Ke 5.188, Lirik 6 Saham

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: News Editor
Terkini