PDAM Tirta Pakuan Bogor Siap Terbitkan Obligasi Rp150 Miliar Tahun Depan

Bisnis.com,29 Des 2014, 20:01 WIB
Penulis: Fatia Qanitat

Bisnis.com, JAKARTA—Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Pakuan Kota Bogor mempersiapkan rencana penerbitan obligasi sebesar Rp150 miliar pada pertengahan 2015.

Direktur Umum PDAM Tirta Pakuan Syaban Maulana mengatakan dana tersebut akan dimanfaatkan untuk pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum Katulampa Bogor.

"Ini masih tahap penjajakan yang dilakukan oleh IUWASH (Indonesia Urban Water Sanitation and Hygiene). Kami menginginkan bisa direalisasikan pada pertengahan tahun depan," katanya saat kunjungan ke PDAM Tirta Pakuan di Bogor, Senin (29/12/2014).

Dia menjabarkan saat ini pihaknya telah menuntaskan proses pembebasan lahan seluas 15.000 m2. Oleh sebab itu, diharapkan pengembangan bisa segera dimulai, di mana pendanaannya diperoleh melalui obligasi tersebut.

SPAM Katulampa diperkirakan mampu mengalirkan air hingga 600 juta liter/detik. Dia menuturkan proses pembangunan SPAM tersebut membutuhkan waktu sekitar dua tahun.  

Dana obligasi tersebut, sambungnya, hanya dimanfaatkan untuk pembangunan SPAM dibagian hulu. Sementara untuk pembangunan pipa dan pengembangan jaringan belum masuk dalam rencana obligasi yang disiapkan saat ini.

Adapun total dana yang dibutuhkan untuk pengembangan hingga 2019 diperkirakan mencapai Rp500 miliar.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini