BURSA SAHAM: IHSG Menguat Tertinggi di Asia Tenggara

Bisnis.com,02 Jan 2015, 13:10 WIB
Penulis: Demis Rizky Gosta
IHSG Jakarta tercatat menguat 0,21% ke level 5.237,82. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA—Indeks acuan bursa Asia Tenggara bergerak beragam pada pertengahan perdagangan Jumat (2/1/2015).

Berdasarkan data Bloomberg, tiga dari tujuh indeks bursa saham yang dipantau bergerak melemah.

Kuala Lumpur Composite Index memimpin pelemahan dengan turun 0,65% disusul Laos Securities Exhange Index yang merosot 0,17%.

IHSG Jakarta tercatat menguat 0,21% ke level 5.237,82, sedangkan Strait Times Index Singapura naik 0,18% ke level 3.31,24. Adapun Bursa di Ho Chi Minh, Bangkok, dan Manila libur.

Kinerja Bursa Saham Asia Tenggara

Kota

Level (Per 30/12/2014)

Perubahan 

Pukul (WIB)

Jakarta

5.237,82

+0,21%

11:30:01

Ho Chi Minh*

546,63

+1,50%

15:01:59

Bangkok*

1.497,67

-0,04%

17:07:00

Singapura

3.371,24

+0,18%

12:21:57

Kuala Lumpur

1.749,87

-0,65%

12:20:45

Vientiane

1.414,19

-0,17%

11:31:05

Manila*

7.230,57

+0,62%

16:51:00

*libur

Sumber: Bloomberg, 2014

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini