BMKG: Waspada, Bali Bakal Dilanda Hujan Lebat Disertai Angin Kencang

Bisnis.com,05 Jan 2015, 10:27 WIB
Penulis: Feri Kristianto

Kabar24.com, DENPASAR - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Balai Besar Wilayah III Denpasar meminta masyarakat mewaspadai potensi hujan lebat yang disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat.

BMKG Wilayah III Denpasar mengatakan masyarakat yang beraktivitas di perairan diimbau mewaspadai gelombang tinggi di atas 2 meter yang berpotensi terjadi ‎di sekitar perairan utara dan selatan Jawa Timur, Bali hingga Nusa Tenggara Timur.

Adapun kondisi cuaca di Bali diprediksi mengalami hujan ringan dengan kecepatan angin mencapai 8-38 km per jam.

Sementara lokasi di beberapa kawasan wisata seperti Tanah Lot, Nusa Dua, Kuta,Legian, Ubud, Kintamani, Bedugul dan Besakih akan diguyur hujan ringan dengan temperatur kisaran 23-29 derajat celcius.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusran Yunus
Terkini