Jelang Kedatangan Paus, Filipina Siapkan Pengamanan

Bisnis.com,10 Jan 2015, 23:33 WIB
Penulis: Amanda Kusumawardhani

Kabar24.com, MANILA—Pope Francis kembali mengunjungi Sri Lanka, dan Filipina yang berada di kawasan Asia untuk kedua kalinya.

Kunjungan tersebut hanya berselang tidak lebih dari enam bulan sejak perjalannya pada pertama kali.

Isu keamanan menjadi perhatian utama di kedua negara yang dikunjungi oleh Pope Francis, terutama di Filipina dengan mayoritas agama penduduknya menganut Katolik.

Sekitar 40.000 personel polisi disiapkan untuk menjaga keamanan lokasi di Filipina yang bakal dipadati lebih dari 6 juta orang.

“Selain polisi, kami juga menyiapkan tentara untuk mem-back up dan helicopter untuk menyelamatkan Pope Francis jika terjadi kejadian di luar rencana,” ungkap Ketua Militer Filipina Jenderal Gregorio Catapang di Manila, Sabtu (10/1).

Nantinya, Pope Francis akan memimpin diskusi keagamaan, kemiskinan, dan lingkungan. Acara direncanakan dimulai pada Minggu (18/1).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini