HASIL PIALA ASIA: Gol Ala Messi, Irak Tundukkan Jordania 1-0

Bisnis.com,12 Jan 2015, 19:23 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Para pemain Irak merayakan kemenangan atas Jordania di Piala Asia 2015/Reuters-Edgar Su

Bisnis.com, JAKARTA - Irak menundukkan Jordania dengan skor tipis 1-0 dalam pertandingan kedua Grup D Piala Asia 2015 yang berlangsung di Stadion Suncorp, Brisbane, Australia, pada Senin (12/1/2015).

Gol tunggal penentu kemenangan Irak dalam pertandingan tersebut dikontribusi oleh Yaser Safa Kasim, yang merumput bersama klub League 1 Inggris Swindon Town, dengan gol ala bintang Argentina dan FC Barcelona Lionel Messi pada menit ke-77.

Mendapatkan bola dari luar kotak penalti Jordania dari Alaa Abl-Alzahra, Yaser menggiring bola melewati tiga pemain belakang Jordania dan melepaskan tendangan ke arah gawang.

Bola tendangan pemain berusia 23 tahun itu berbelok arah karena menyentuh kapten tim Jordania Tareq Zeyad Khattab dan mengecoh kiper Amer Shafi yang tak semp0at lagi melakukan penyelamatan.

Dengan kemenangan itu, Irak meraih angka 3, sama dengan Jepang yang dalam pertandingan beberapa jam sebelumnya menghantam Palestina 4-0.

Dalam susunan klasemen sementara, Jepang memimpin Grup D dengan keunggulan selisih gol dibandingkan dengan Irak, sedangkan Jordania dan Palestian berturut-turut di peringkat ketiga dan keempat. Dua tim teratas dalam klasemen akhir akan mewakili setiap grup ke babak 8 besar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini