HARGA TEMBAGA: Merosot ke Level Terendah, Ini Penyebabnya

Bisnis.com,14 Jan 2015, 10:47 WIB
Penulis: John Andhi Oktaveri
Harga tembaga melemah/

Bisnis.com, JAKARTA— Harga tembaga turun ke level terendah dalam satu tahun terakhir.

Pelemahan harga komoditas tersebut, seiring dengan penurunan perkiraan pertumbuhan ekonomi global oleh Bank Dunia. Kondisi itu memicu spekulasi permintaan untuk bahan mentah tidak memadai untuk mengurangi suplai yang tengah membanjir.

Dari data Bloomberg harga tembaga untuk kontrak Januari 2015 di bursa London Metal Exchange pada penutupan perdagangan Selasa (13/1/2015) bertengger di US$ 5.928,5 metrik ton tau melemah 2,57%.

Dikemukakan ekonomi dunia akan tumbuh 3% pada 2015, menurut laporan Bank Dunia sebagaimana dikutip Bloomberg, Rabu (14/1/2015). Sedangkan proyeksi pertumbuhan sebelumnya sebesar 3,4% pada Juni. 

“Berita di mana-mana tidak menggembirakan,” ujar David Lennox, analis pada Fat Prophets.

Menurutnya, harga tembaga akan terus merosot.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini