Indeks MSCI Emerging Turun 0,2% Dipicu Pelemahan Bursa China

Bisnis.com,19 Jan 2015, 14:07 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti
Bursa negara berkembang melemah

Bisnis.com, JAKARTA— Bursa negara berkembang melemah setelah adanya upaya regulasi untuk mengendalikan pinjaman margin memicu pelemahan terbesar di bursa China sejak 2009.

Indeks MSCI Emerging Markets turun 0,2% ke level 955,53 pada perdagangan Senin (19/1/2015) pukul 13.23 waktu Hong Kong atau pukul 12.23 WIB.

“Penalti pada perdagangan margin memberatkan pergekana bursa China,” ujar Mixo Das, Asia ex-Japan Equity Strategist Nomura Holdings Inc, seperti dikutip Bloomberg.

Indeks Shanghai Composite melemah 6,3% seiring Citic Securities Co dan Haitong Securities Co melemah 10 % sedangkan Samsung Electronics Co naik paling kencang dalam sebulan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Gita Arwana Cakti
Terkini