Panin Dai-ichi Life Bayar Klaim Air Asia Rp1,2 Miliar

Bisnis.com,20 Jan 2015, 16:29 WIB
Penulis: Amanda Kusumawardhani
Evakuasi korban pesawat AirAsia QZ8501/Antara

Bisnis.com, JAKARTA-- PT Panin Dai-ichi Life  (Panin Dai-ichi) membayar klaim asuransi keluarga penumpang pesawat Air Asia QZ8501 senilai Rp1,2 miliar.

Berdasarkan keterangan resminya, tercatat empat nama penumpang pesawat Air Asia yang juga merupakan nasabah Panin Dai-ichi Life.

"Dari total empat penumpang, kami telah membayar klaim bagi dua nasabah, sedangkan dua lainnya masih menunggu kepastian dari ahli waris yang berhak," kata Fadjar Gunawan, Presiden Direktur Panin Dai-ichi Life di Jakarta, seperti dikutip Bisnis.com, Selasa (20/1).

Pembayaran klaim tersebut merupakan bentuk komitmen dan kepedulian Panin Dai-ichi Life kepada keluarga dari para penumpang insiden Air Asia QZ8501.

Nilai klaim yang bayarkan adalah manfaat meninggal dunia atas produk asuransi kredit dan asuransi jiwa yang telah dipasarkan melalui kanal 
distribusi agency, credit life, direct marketing maupun bancassurance.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini