BURSA CHINA: Shanghai Composite Index Rebound 1,8% Setelah Data Ekonomi Dirilis

Bisnis.com,20 Jan 2015, 15:06 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti
Bursa China/smh.com.au

Bisnis.com, JAKARTA— Bursa China rebound dari pelemahan terbesarnya sejak 6 tahun dipimpin oleh sektor industri dan konsumsi.

Hal itu terjadi setelah data ekonomi negara tersebut menunjukkan pertumbuhan yang lebih cepat dari estimasi.

Indeks Shanghai Composite menguat 1,8% ke level 3.173,05 pada penutupan perdagangan Selasa (20/1/2015).

“Data Ekonomi China sangat lebih baik dari estimasi, dan itu mengurangi kekhawatiran terhadap pertumbuhan,” ujar Wang Weijun, Strategist Zheshang Securities Co, seperti dikutip Bloomberg.

Saham CSR Corp dan China CNR Corp masing-masing melonjak 10% memimpin penguatan di sektor industri. Saham PetroChina Co naik 3,4%, Great Wall Motor Co naik 7%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Gita Arwana Cakti
Terkini