AXA Life Bakal Luncurkan Portal Beli Online

Bisnis.com,22 Jan 2015, 20:08 WIB
Penulis: Amanda Kusumawardhani
/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA - PT AXA Life Indonesia (AXA Life) menargetkan dapat merilis situs portal penjualan online melalui axa direct pada kuartal III/2015.

Komitmen tersebut merupakan bagian dari upaya AXA Life Indonesia, perusahaan asuransi di bawah PT AXA Financial Indonesia, untuk menggarap platform digital.

“Saat ini, kami masih membangun infratsruktur teknologi, dan merumuskan produk apa yang cocok ditawarkan melalui situs axa direct itu. Untuk sementara, situs axa direct masih melayani perubahan polis dan pengajuan klaim secara online,” kata Director of Sales and Business Development AXA Life Yanti Parapat, Kamis (22/1/2015).

Apalagi, sejak 2012, AXA Life mengklaim nasabah yang menggunakan laman axa direct untuk mengubah polis atau mengajukan klaim menunjukkan peningkatan. Adapun, pengajuan e-claim tercatat telah diakses sekitar 35% dari nasabah, sedangkan perubahan atau penambahan syarat polis juga diakses hingga 85% nasabah AXA Life.

Menurutnya, data tersebut merupakan cerminan bahwa nasabah AXA Life telah nyaman untuk berinteraksi melalui online. Melalui situs axa direct tersebut, nasabah juga dimungkinkan untuk menyampaikan keluhan, dan saran bagi perusahaan yang tengah dipimpinnya.

Nantinya, axa direct itu hanya akan menawarkan produk asuransi tradisional, dan kesehatan. Pasalnya, kedua produk tersebut relatif mudah dipahami sehingga nasabah diharapkan tidak mengalami kesulitan ketika membeli polis asuransi secara online.

“Saya rasa, kami harus mendesain produk lebih sederhana agar konsumen tidak merasa kebingungan ketika membaca penjelasan singkat di layar komputer, laptop, atau ponsel mereka,” imbuh Yanti.

Dalam waktu dekat, AXA Life juga berencana untuk bekerja sama dengan beberapa perusahaan  payment gateway sebagai tindak lanjut dari upaya pendalaman pasar digital di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusuf Waluyo Jati
Terkini